Selasa, 04 November 2025

POLSEK PUDAK GELAR PATROLI HARKAMTIBMAS ANTISIPASI 3C DAN PREMANISME

 


 Ponorogo – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) agar tetap aman dan kondusif, Polsek Pudak Polres Ponorogo melaksanakan kegiatan Patroli Harkamtibmas (Kegiatan Kepolisian Rutin yang Ditingkatkan / KRYD) pada Senin (3/11/2025) pukul 13.00 WIB s/d selesai.

Patroli dipimpin langsung oleh Aipda Didik dan Aipda Heri, dengan rute menyisir wilayah hukum Polsek Pudak, meliputi area perumahan penduduk, perkantoran, tempat ibadah, serta jalan-jalan umum yang memiliki potensi kerawanan kamtibmas.

Kegiatan ini bertujuan untuk mengantisipasi tindak pidana 3C (Curas, Curat, dan Curanmor) serta premanisme, sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat.

Selama pelaksanaan patroli, petugas melakukan pemantauan dan dialogis dengan warga serta petugas keamanan di berbagai lokasi strategis seperti perkantoran, sekolah, dan objek vital. Dalam kesempatan tersebut, petugas menyampaikan pesan-pesan kamtibmas agar masyarakat selalu waspada terhadap kemungkinan tindak kejahatan, terutama pada jam-jam rawan.

Kapolsek Pudak AKP Sultoni, S.H., M.H. menyampaikan bahwa kegiatan patroli tersebut merupakan bagian dari upaya preventif Polri dalam memberikan perlindungan dan pengayoman kepada masyarakat.

“Patroli Harkamtibmas dilaksanakan secara rutin untuk mencegah terjadinya tindak kriminalitas, sekaligus meningkatkan kehadiran Polri di tengah masyarakat sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat,” ujar AKP Sultoni.

Dari hasil kegiatan, situasi wilayah hukum Polsek Pudak terpantau aman, lancar, dan kondusif, tanpa ditemukan adanya gangguan kamtibmas maupun tindak kejahatan.

Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List

Support