Jumat, 31 Oktober 2025

Polsek Slahung Dukung Ketahanan Pangan,Dengan menyerahkan Bibit Jagung Bhayangkara Hibrida Kepada Ketua Gapoktan Di Wilayah Kec Slahung

Ponorogo - Dalam rangka mendukung program Ketahanan Pangan Nasional sebagaimana arahan Kepala Biro SDM Polda Jawa Timur, Kombes Pol Ari Wibowo, S.I.K., M.H., selaku Ketua Satgas Ketahanan Pangan Polres Ponorogo, Polda Jatim terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga ketersediaan bahan pangan di wilayahnya.

Sebagai bentuk konkret dari pelaksanaan program tersebut, Kapolres Ponorogo AKBP Andin Wisnu Sudibyo  S.I.K., M.H., menginstruksikan seluruh jajarannya untuk aktif terlibat dalam pemantauan dan pendampingan sektor pertanian dan peternakan di desa-desa binaan. Hal ini dilakukan guna memastikan ketahanan pangan lokal dapat terjaga dan mendukung upaya mewujudkan swasembada pangan nasional.

Polsek Slahung, Polres Ponorogo, Polda Jawa - Timur menjadi salah satu satuan yang melaksanakan kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Slahung AKP Pitoyo,S.Sos.,M.H bersama Anggota Bhabinkamtibmas dan juga Polmas melaksanakan giat penyerahan Bibit Jagung Bhayangkara Hibrida kepada ketua Gapoktan wilayah kec Slahung sebagai bagian dari program ketahanan pangan di wilayah Kecamatan Slahung,  Penyerahan simbolis dilakukan di mapolsek Slahung dan juga di Kantor balai desa wilayah kec Slahung, Jumat,31/10/2025.

Dalam giat tersebut Kapolsek Slahung AKP Pitoyo,S.Sos.,M.H menegaskan bahwa Polri tidak hanya menjaga keamanan, tetapi juga hadir mendukung kesejahteraan masyarakat melalui sektor pertanian.

Kami harap penyerahan bibit Jagung Bhayangkara Hibrida ini dapat meningkatkan produksi jagung sekaligus menjaga stabilitas harga pakan di kec Slahung,sehingga target satu Bhabinkamtibmas satu hakter juga akan terpenuhi.

Program Bibit Jagung Bhayangkara Hibrida sendiri merupakan inisiatif Polres Ponorogo yang menargetkan penyaluran 10 ribu batang bibit ke desa-desa rawan pangan. Kapolsek Slahung yang merealisasikan penanaman di lapangan. Dengan pola pendampingan intensif—mulai dari pengolahan lahan hingga masa panen diharapkan produktivitas jagung petani lokal meningkat 15 persen dibanding musim sebelumnya.

Selaku ketua Gapoktan dengan adanya bantuan tersebut mengaku antusias dan berterima kasih atas dukungan pihak  Polsek Slahung Polres Ponorogo,selama ini kami terkendala modal untuk membeli benih bermutu. Bantuan ini sangat berarti karena harga pupuk juga terus naik,” tuturnya. Ia berkomitmen nantinya di saat penanaman akan mempraktikkan teknik tanam berjarak rapat dan pemupukan berimbang yang pernah dipaparkan penyuluh pertanian lapangan.

Di akhir kegiatan, Kapolsek Slahung menegaskan bahwa sinergi antara kepolisian, pemerintah desa, dan petani harus terus dipererat. “Ketahanan pangan adalah fondasi stabilitas kamtibmas, Penanaman perdana ini menjadi penanda komitmen Polsek Slahung untuk terus mengawal program pertanian strategis demi kesejahteraan warga kecamatan Slahung dan sekitarnya,"Pungkasnya.

#astacita

#ketahananpangan

#swasembadapangan

#ssdmpolri

#divhumaspolri

#polisiindonesia

#ketahananpanganpoldajatim

#bidhumaspoldajatim

#polreponorogo

#ponorogo

#polripresisi

#polsekngrayun

Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Definition List

Unordered List

Support